Postingan

Menampilkan postingan dari 2024

LPPM IAIN Papua Gelar Seminar Proposal Penelitian

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)  – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Fattahul Muluk Papua menggelar kegiatan Seminar Proposal Penelitian di Aula Perpustakan, Jumat 20 Desember. Dalam sambutannya Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua, Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag., M.Pd., menekankan pentingnya peran dosen dalam mengembangkan kemampuan menulis untuk mendukung karir akademik dan kontribusi keilmuan. “Dosen harus terus mengembangkan dirinya dalam hal menulis, karena ini menunjang selain untuk wawasan dan kemampuan juga peningkatan karir dosen itu sendiri,” ujarnya. Ia juga menyoroti peran strategis LPPM dalam mendukung penelitian dosen. Selain itu, diperlukan pengelolaan data yang terstruktur terkait penelitian yang sedang dan telah dilakukan. “LPPM menampung minat dan memberikan kesempatan kepada dosen untuk melakukan penelitian dengan menyesuaikan anggaran yang disediakan Lembaga, harus ada statistik data penelitian yang akan, sedang, dan sudah dilaksanakan oleh para dosen...

LPPM IAIN Papua Gelar Bimtek Peningkatan Akreditasi Jurnal Institusi

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)  – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) IAIN Fattahul Muluk Papua menggelar Bimtek Peningkatan Akreditasi Jurnal Institusi pada Senin, 16 Desember 2024, di Aula Fakultas Tarbiyah. Dalam sambutannya saat membuka kegiatan ini, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag., M.Pd menekankan pentingnya peningkatan akreditasi jurnal sebagai bagian dari upaya mencapai akreditasi lembaga yang unggul. “Kita mulai sedari awal, jangan baru dimulai saat sudah mendekati deadline,” tegas Rektor. Ia juga mengingatkan agar seluruh elemen kampus memperhatikan kekurangan yang telah disoroti dalam akreditasi sebelumnya. “Jika dibutuhkan, selenggarakan kegiatan yang mendukung peningkatan tersebut,” tambahnya. Rektor juga mengajak seluruh peserta dan civitas akademika untuk proaktif dan berkontribusi dalam proses perubahan kampus.Rektor berharap Kegiatan ini mampu memberikan pemahaman strategis dan langkah konkret untuk meningkatkan kualitas sert...

Mahasiswa MPI IAIN Papua Ikuti Selebrasi Krida Duta Bahasa

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Mahasiswa Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Tarbiyah IAIN Fattahul Muluk Papua mengikuti kegiatan Selebrasi Krida Duta Bahasa yang diselenggarakan Balai Bahasa Provinsi Papua, di salah satu hotel di Jayapura, 11 Desember 2024. Farhan Risky Julianto bersama rekan setimnya Candra Ike Suryani dan Vera Ayu vidiyanti menampilkan karya video pendek dengan judul ‘Mengenal Ragam Sapaan Bahasa Daerah’. Farhan menyampaikan antusiasmenya dapat turut serta pada ajang krida duta bahasa ini. “Kami merasa bangga karena dapat menjadi bagian dari sebuah program yang bertujuan melestarikan, mempromosikan, dan memperkuat bahasa sebagai identitas bangsa,” ujarnya. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pembelajaran, tetapi juga wadah pengembangan diri, baik dalam aspek intelektual, sosial, maupun emosional. “Dengan mengenal peserta dari kampus lain yang berbakat, berwawasan luas, dan memiliki latar belakang yang beragam dapat memberikan peng...

INCOILS 2024: Ada Rekomendasi Kurikulum Pascasarjana Perguruan Tinggi

Gambar
(iainfmpapua.ac.id) – Program Pascasarjana (PPs) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua memberikan rekomendasi penyusunan kurikulum perguruan tinggi dalam kegiatan International Conference on Islamic Law and Society (INCOILS) 2024 di Balikpapan, Kalimantan Timur, 28 November 2024. Direktur PPs IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. Faisal, M.HI mengatakan, pihaknya menyoroti Permendikbudristek No. 53 tahun 2023, yang mengharuskan pengelola pascasarjana melakukan restrukturasi kurikulum pascasarjana. “Kami membedah ini bersama UIN Maliki Malang, UIN Walisongo Semarang, dan UIN Ar Raniry Banda Aceh,” ucapnya didampingi Ketua Program Magister Hukum Keluarga Islam Dr. Hendra Yulia Rahman, M.HI. Rekomendasi terkait kurikulum tersebut diantaranya bahwa Kurikulum Pasca perlu disusun mengacu pada permendikbud 53/2023. “Kurikulum Pasca mengacu pada pardigma OBE agar mampu menyusun kurikulum sesuai dengan skill yang dibutuhkan pasar kerja,” terangnya. Kemudian, lanjutnya, SKS Program S2 ...

Tanamkan Nilai Agama, Fakultas Syariah Gelar Praktikum Ibadah untuk Mahasiswa

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Praktikum Ibadah bagi Mahasiswa, di Masjid Kampus, 11 Desember 2024. Dosen pengampu mata kuliah praktikum ibadah, Dr. Drs. Sabar Podu, M.HI menerangkan bahwa praktikum ibadah ini bertujuan menanamkan nilai nilai agama kepada mahasiswa melalui pemahaman tentang ibadah khususnya prakrikum sholat dan tausiyah, serta memberikan pengetahuan melalui praktik khutbah Jumat. “Dengan mengikuti praktik   ibadah mahasiswa memperoleh landasan moral yang kuat dalam bingkai agama,” ujarnya. Ia melanjutkan, praktikum ibadah ini juga bertujuan membentuk karakter mahasiswa. “Dengan terbiasa menjalankan ibadah sholat yang telah ditentukan berdasarkan Al Quran dan hadis, serta terpeliharanya kualitas ibadah seperti ketaatan dan ketekunan serta kejujuran dan bertanggung jawab,” jelasnya. Sabar menyebutkan, praktikum ibadah ini diharapkan memberikan nilai etika yang positif dan mengantisipa...

FEBI IAIN Papua Gelar Edukasi Coretax Pajak

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Edukasi Coretax Pajak di aula perpustakaan kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 11 Desember 2024. Wakil Rektor II IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. M. Anang Firdaus, M.Fil.I menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan implementasi kerjasama yang telah terjalin selama ini. “Sivitas akademik mampu menjadi kepanjangan tangan untuk sosialisasi coretax atau sistem inti administrasi perpajakan kepada para wajib pajak,” tuturnya. Dekan FEBI Dr. Syaiful Muhyidin, M.Ag mengatakan, Edukasi Coretax Pajak yang diinisiasi Unit Tax Center Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Fattahul Muluk Papua ini bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Papua. “System Coretax akan diberlakukan pada Januari 2025, dengan sistem ini kita akan dipermudah dalam dalam pelaporan SPT Tahunan Pajak,” urainya. Ia memaparkan, Tax Center FEBI berperan sebagai unit yang ...

SPI IAIN Papua Gelar FGD Indikator Kinerja

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)   –  Satuan Pengawas Internal (SPI) Institut Agama Islam Negeri Fattahul Muluk Papua menggelar Focus Group Discussion (FGD) Indikator Kinerja, di gedung Perpustakaan kampus, 11 Desember 2024. Dalam sambutannya, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag., M.Pd menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai tolok ukur untuk menentukan langkah strategis ke depan. “FGD ini dapat menjadi nilai ukur untuk melihat output yang akan dihasilkan di masa mendatang, banyak hal kecil yang harus kita perhatikan untuk mewujudkan cita-cita besar Kementerian Agama,” ujarnya. Ia juga menyoroti pentingnya integritas dan efisiensi dalam pelaksanaan tugas. “Bahwa korupsi bukan hanya soal uang, tetapi juga mencakup pemanfaatan waktu secara efektif selama bekerja,” paparnya. Melalui forum ini, Rektor mengajak setiap unit untuk menetapkan target yang realistis dan dapat dicapai dalam dua hingga tiga tahun ke depan. Ia menegaskan bahwa salah satu target utama institusi sa...

Penguatan Kapasitas Penulisan Buku LPPM: Gali Potensi Papua yang Kaya Kearifan Lokal

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id)  –  Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) IAIN Fattahul Muluk Papua menggelar kegiatan  Penguatan Kapasitas Penulisan Buku  di aula perpustakaan kampus, 4 Desember 2024. Dalam sambutannya, Wakil Rektor II IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. M. Anang Firdaus, M.Fil.I menekankan pentingnya penggalian potensi Papua yang kaya akan kemajemukan dan kearifan lokal. Menurutnya, potensi ini dapat diabadikan dalam bentuk tulisan yang akan menjadi kontribusi jangka panjang bagi masyarakat. “Sangat disayangkan jika potensi ini tidak kita gali menjadi sebuah tulisan,” ucapnya. Ia menyebut, tulisan akademik adalah salah satu amal jariyah. “Jika ingin dan mampu berkontribusi berkelanjutan terhadap masyarakat, maka menulislah,” tambahnya. Mengatasi tantangan dalam menulis, Warek mengingatkan agar membiasakan diri untuk menulis dan memperluas wawasan. “Yang sulit dalam menulis adalah memulainya, biasakan menulis, perluas wawasan, maka menulis akan m...

Menag Luncurkan PMB PTKIN Tahun 2025 di UIN Raden Fatah Palembang

Gambar
Menteri agama (Menag) Republik Indonesia, Nasaruddin Umar membuka secara resmi Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PMB PTKIN) Tahun 2025 dengan mengusung tema “change the world” di Kampus Jakabaring UIN Raden Fatah, Palembang. Selasa, (03/12/2024). Dalam sambutannya, Menteri Agama menekankan untuk memaknai PMB ini sebagai transformasi psikologi, transformasi kesadaran dan transformasi tingkat kematangan psikologis anak-anak muda. “Jadikan PMB ini sebagai alat untuk mengukur seberapa besar pengaruh lembaga pendidikan ini terhadap transformasi psikoligi anak,” ungkapnya. Lebih lanjut, Menag juga mengatakan dengan tema yang diambil “change the world”, maka sebelum mengubah dunia, kita harus berani melakukan perubahan pada diri sendiri. “Jika institusi ini ingin mengubah dunia, mulailah dari diri sendiri. Harus berani berpikir berbeda, memberikan berbagai inovasi dan berani melakukan evaluasi,” ujarnya. Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Abu Rokhmad, menamba...

Seminar Hasil Penelitian LPPM: Sumber Bacaan Peneliti Sebelumnya Tidak Efisien Dijadikan Sumber Utama

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Sumber bacaan dari peneliti sebelumnya tidak efisien jika dijadikan sumber utama dalam sebuah penelitian. Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Rebecca Young, M.P.H., Ph.D menyampaikan hal ini dalam sharing session ‘Seminar Hasil Penelitian’ yang diselenggarakan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, di Aula Kampus, 2 Desember 2024. “Karena tujuan tiap penulis itu berbeda-beda, jika kita hanya membaca dari satu sumber saja maka kita tidak bisa dapat informasi valid sesuai topik yang sedang kita teliti,” ujarnya. Untuk itu, lanjutnya, peneliti harus turun langsung ke lapangan dan mewawancarai langsung sumbernya. “Sumber informasi merupakan point utama dalam penelitian untuk memastikan data yang diperoleh itu valid,” terangnya. Rebecca menyebutkan terdapat beberapa kekurangan atau kelemahan jika peneliti hanya mengandalkan sumber informasi dari bahan bacaan peneliti seb...

Beasiswa BAZNAS: Agar Guru dari IAIN Papua Bersaing di Tingkat Nasional dan Internasional

Gambar
(iainfmpapua.ac.id) – Beasiswa BAZNAS diharapkan dapat meningkatkan daya saing para guru dan calon guru di tingkat nasional dan internasional. Ketua Badan Amil Zakat Nasional R.I. Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA menyampaikan hal ini dalam ‘Pembinaan Peserta Beasiswa BAZNAS Guru Papua’ di aula kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, 25 November 2024. “Dengan dukungan beasiswa, diharapkan mereka dapat fokus dalam menjalankan studynya, memiliki kualitas yang bagus sehingga dapat berkompetisi dalam pengabdian di berbagai wilayah di Papua, Indonesia, maupun luar negeri,” ujarnya. BAZNAS, lanjutnya, telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa di dalam dan luar negeri. “Ada sekitar lima puluh tiga ribu orang dari jenjang SMP sampai perguruan tinggi, dari seluruh wilayah Indonesia, sampai luar negeri seperti Mesir dan lainnya,” ucapnya. Sedangkan beasiswa khusus bagi guru-guru di Papua diberikan dengan pertimbangan karena masih banyaknya guru yang mengajar di Papua dengan ...

FEBI IAIN Papua Gelar Pelatihan Analisis Teknikal Market Forex

Gambar
  Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar pelatihan Analisis Teknikal Market Valuta Asing (Foreign Exchange) di aula perpustakaan kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 28 November 2024. Dalam sambutan pembukaan kegiatan ini, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag, M.Pd menyampaikan apresiasi atas inovasi dan keterbukaan FEBI dalam bekerjasama dengan berbagai instansi di luar kampus. “Selalu melakukan terobosan baru, ini merupakan hal yang bagus dan patut dicontoh oleh fakultas lain,” tambahnya. Di sisi lain, rektor juga mengungkapkan rencana pembangunan gedung baru untuk FEBI guna mendukung berbagai aktivitas akademik di masa mendatang. “Saya harap ke depannya FEBI juga bisa mempersiapkan kelas internasional yang menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar,” imbuhnya. Sebelumnya, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Fattahull Muluk Papua Dr. H. Syaiful Muhyidin, ...

BAZNAS Bersama IAIN Papua Gelar Bedah Buku Kisah Inspiratif Mengajar di Papua

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2024, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mengadakan Peluncuran Dan Webinar Bedah Buku ‘Mengajar di Batas Negeri: Kisah Inspiratif Mengajar Di Papua’, secara online, 25 November 2024. Dalam arahannya, Wakil Rektor I Dr. H. Talabudin Umkabu, M.Pd selaku pembina beasiswa BAZNAS untuk guru Papua menyampaikan, buku ini bukan sekedar kumpulan tulisan saja. “Melainkan sebuah wasiat semangat juang para calon guru yang memilih untuk mengabdi di tanah Papua,” tuturnya. Menurutnya, kisah-kisah inspiratif dalam buku tersebut menjadi bukti nyata bahwa pendidikan adalah kunci. “Untuk mengubah masa depan suatu daerah dalam hal ini Papua,   bahkan di daerah-daerah yang paling terpencil sekalipun, ” imbuhnya. Ia melanjutkan, para penulis (calon guru) telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dengan berbagi pengalaman dan tantangan yang mereka hadapi dalam pro...

Sertifikasi Halal Jaminan Kualitas dan Kehalalan Produk Konsumsi Masyarakat

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)   – Sertifikasi halal bukan sekadar label, melainkan jaminan kualitas dan kehalalan dari produk yang dikonsumsi masyarakat. Ketua Tim Lembaga Pendamping Halal (LP3H) IAIN Fattahul Muluk Papua, Ika Putra Viratama, M.Pd menyampaikan hal ini usai penyerahan Sertifikat Halal kepada 1.031 pelaku UMKM di Kota Jayapura di Kanwi Kemenag Provinsi Papua, 25 November 2024. Ika menggarisbawahi pentingnya pendidikan dan pelatihan berkelanjutan bagi pelaku usaha untuk memahami prinsip-prinsip kehalalan. “Edukasi yang mendalam seputar proses produksi, pengadaan bahan baku, dan pemasaran sangat diperlukan untuk memastikan bahwa produk yang dihasilkan benar-benar memenuhi standar halal,” jelas dosen Fakultas Tarbiyah kampus IAIN Fattahul Muluk Papua ini. Dengan lebih dari seribu pelaku usaha yang telah mengajukan sertifikat halal, pihaknya optimis kolaborasi ini akan memperkuat komitmen bersama dalam mendukung industri halal di Papua. “Kegiatan ini merupakan langkah signifikan d...

PSGA IAIN Papua Gelar Peningkatan Kapasitas Tim Pencegahan Kekerasan Seksual

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menyelenggarakan kegiatan ‘Peningkatan Kapasitas Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) di Lingkungan Satuan Pendidikan’, di Aula Kampus, 25 November 2024. Dalam arahannya, Wakil Rektor I Dr. H. Talabudin Umkabu, M.Pd menyampaikan bahwa aktifitas peningkatan kapasitas tim satgas PPKS tidak hanya di lingkup IAIN Papua saja. “Namun juga luar instansi, dengan adanya kolaborasi bersama satuan pendidikan lain dapat membantu mendeteksi lebih banyak ciri-ciri, gejala, dan tanda-tanda kekerasan pada peserta didik ataupun masyarakat sekitar, sehingga dapat segera dilaporkan,” terangnya. Dalam laporannya, Ketua Satgas PPKS, Asep Rosadi, M.Pd menuturkan, sebagai institusi pendidikan, pihaknya memiliki tanggung jawab moral dan profesional untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari segala b...

Fakultas Syariah IAIN Papua Gelar Pelatihan AI dan Public Speaking

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)  – Fakultas Syariah IAIN Fattahul Muluk Papua menggelar pelatihan Artificial Intelegence dan Public Speaking di aula Perpustakaan, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 21 November 2024.  Dalam sambutannya, Wakil Rektor I IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. Talabudin Umkabu, M.Pd menekankan pentingnya penguasaan kedua keterampilan ini bagi mahasiswa. Menurutnya, pelatihan ini menjadi salah satu upaya untuk membekali mahasiswa agar siap menghadapi tantangan di era modern. “Dengan dua keterampilan ini, diharapkan mahasiswa nantinya mampu beradaptasi dan berdaya saing di lingkungan kerja maupun masyarakat,” ujarnya. Iamenyampaikan bahwa penggunaan teknologi seperti AI telah mendapatkan dukungan dari Kementerian Pendidikan untuk pembelajaran mahasiswa. Namun, dalam konteks akademik, mahasiswa tetap diingatkan untuk menjunjung tinggi integritas. “Dalam penulisan karya ilmiah, mahasiswa harus melakuka...