Mahasiswa Program Bidikmisi Ikuti Kegiatan Bela Negara

(Jayapura, 9 November 2017) –  Mahasiswa STAIN Al-Fatah Jayapura penerima bantuan beasiswa Bidikmisi mengikuti Kegiatan Pengembangan Karakter Bela Negara di Rindam XVII/Cenderawasih, Ifargunung, Jayapura. Mewakili Ketua STAIN Al-Fatah Jayapura, Wakil Ketua I M. Dahlan Sain, S.Ag, M.M. mengatakan, kegiatan ini bertujuan memberikan wawasan kebangsaan dan memperkuat nasionalisme kepada mahasiswa.

“Ada banyak tujuan yang ingin dicapai, tetapi pada intinya bagaimana membuat  adik-adik mahasiswa mempunyai jiwa dan mental yang tangguh dalam menghadapi berbagai persoalan, untuk itulah salah satunya dengan membina mereka melalui kegiatan Bela Negara ini,” ujarnya sesaat sebelum Upacara Pembukaan, 9 November 2017.
Ia mengatakan, sebanyak 85 mahasiswa semester 1, 3, dan 5 mengikuti kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari ini.
Pgs Dandodik Belanegara Letkol Inf. Samsul Huda mengatakan, mahasiswa peserta kegiatan akan mendapat materi pelajaran seputar PBB, PPM, Karakter Building, Wasbang, dan Pancasila Sebagai Ideologi Negara.
“Selain itu, ada juga materi Kepemimpinan dan Outbond,” ucapnya sebelum Upacara pembukaan.
Pada kegiatan Belanegara ini, peserta akan tinggal dan beraktifitas di barak/asrama serta mengikuti setiap instruksi dari pelatih. Selain materi teori dalam ruangan, peserta juga akan mendapat didikan materi outdoor yang membutuhkan kesiapan fisik atau jasmani.
Dahlan Sain berharap, kegiatan yang berlangsung dari tanggal 9 hingga 11 November 2017 ini akan dapat menanamkan kedisiplinan kepada para peserta.
“Selain disiplin, kami berharap kegiatan ini dapat memupuk jiwa kebersamaan dan kekeluargaan kepada diri mahasiswa, sehingga akan berdampak positif dalam aktifitas perkuliahan atau aktifitas akademik saat mereka kembali ke kampus nanti,” pungkasnya.
Upacara Pembukaan Kegiatan Pengembangan Karakter Bela Negara yang dipimpin Danrindam XVII/Cenderawasih ini dihadiri unsur pejabat STAIN Al-Fatah Jayapura dan sejumlah tamu undangan lainnya. (Her)

Postingan populer dari blog ini

Musorma harus Menghasilkan Pemimpin yang Memiliki Integritas

IAIN Fattahul Muluk Papua Raih Akreditasi B dari BAN-PT