Akreditasi Bagian dari Pertanggungjawaban kepada Masyarakat
Penyerahan berita acara AL dari Asesor kepada Kaprodi MPI Ghazali Rengriwur, MPd |
(Jayapura, 2 Agustus 2019) – Akreditasi merupakan bagian dari upaya mempertanggungjawabkan pengelolaan sebuah institusi pemerintah kepada masyarakat. Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Dr. H. Syamsun Niam, M.Ag mengatakan hal ini dalam sambutan pembukaan Asesmen Lapangan Program Studi (Prodi) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) di aula Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, 2 Agustus 2019.
“Lembaga kita ini kan dibiayai oleh negara, yang berarti kita harus bisa mempertanggungjawabkan kepada masyarakat atau publik,” ujarnya.
Salah satu bentuk pertanggungjawaban itu, lanjutnya, melalui proses asesmen lapangan kepada kampus atau perguruan tinggi untuk mendapatkan akreditasi.
“Dari sini kita akan mengetahui apakah institusi sudah melaksanakan tugas dan kewajibannya atau belum, hal-hal apa yang masih kurang, yang sudah bagus, atau yang perlu ditingkatkan lagi akan kita evaluasi bersama,” ucapnya.
Syamsun menjelaskan bahwa akreditasi adalah bagian dari proses penjaminan mutu akademik.
“Kami memang sudah melihat borang dan sekarang tinggal membuktikannya di lapangan,” tuturnya.
Ia meminta agar dosen dan mahasiswa tidak khawatir terhadap kedatangan Asesor.
“Kami bukan auditor atau investigator, jadi rilex saja, kami datang juga untuk sharing dan sifatnya adalah pembinaan untuk perbaikan bersama,” pungkasnya.
Pada bagian yang sama, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag, M.Si menekankan bahwa kampus perlu membina kemampuan para mahasiswa Prodi MPI baik dari sisi akademik maupun non akademik.
“Bisa jadi seseorang punya kemampuan akademik kurang tapi dia punya kemampuan dan kemauan non akademik yang besar, nah ini tinggal menyeimbangkan saja,” urainya.
Rektor meminta para pelaksana di prodi harus bisa menangkap kondisi tersebut untuk menciptakan kualitas dan output akademik yang maksimal.
Pembukaan asesemen lapangan Prodi MPI dihadiri jajaran Wakil Rektor, Dekan, Kabag, para kepala unit, dan perwakilan mahasiswa IAIN Fattahul Muluk Papua. (Zul/Her/Ran)