Upacara HUT RI: Pulih Dan Bangkit Lebih Kuat

 

(iainfmpapua.ac.id) –  “Walau saat ini kita masih diterpa badai pandemi namun sudah berangsur membaik sehingga kita harus segera pulih dan bangkit menjadi lebih kuat,” ucap Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Prof. Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag., M.Si. saat memberikan amanat sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di halaman Rektorat Jalan Merah Putih, Buper Waena Kota Jayapura, 17 Agustus 2022.
Dalam amanatnya, Rektor juga menyampaikan hikmah yang harus diambil dari adanya pandemi sehingga dapat menjadi pembangkit semangat untuk maju menatap masa depan. “Pandemi tidak hanya menyasar masyarakat umum namun sektor pendidikan juga dipaksa selangkah lebih maju untuk mengatasi pandemi dengan menghadirkan teknologi pembelajaran secara daring,” ujarnya. Oleh karena itu, lanjutnya, tema yang diangkat pada HUT RI ke 77 ini sangat berkorelasi dengan dunia pendidikan. “Dengan adanya kemajuan IT saat ini kita harus menjadikannya sebagai dasar untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat,” ucapnya. Rektor menambahkan bahwa bangsa yang majemuk dan adaptif serta gotong royong menjadi modal bagi Indonesia untuk dapat pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.
Komandan Upacara pada peringatan HUT RI ke 77 kali ini adalah Christyforus Tokan,S.H dari Balai Diklat Keagamaan Papua. Sementara Pengibar bendera adalah Arry Dwisapto P.S.E, Anggit D. M.Pd dan Rahmawansyah M.Pd dari IAIN Fattahul Muluk Papua. Pembacaan doa dilakukan oleh Wakil Rektor II IAIN Fattahul Muluk Papua Dr.H. Musa Rumbaru,S.H.,M.H, dan Pembacaan teks Proklamasi oleh Kepala Biro AUAK Dr. H. Moh. Junaidin, MA. Tema HUT RI ke 77 tahun ini adalah ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’. Peserta Upacara kali ini adalah  dosen, tenaga kependidikan Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Program Pascasarjana, para mahasiswa serta pegawai pada Balai Diklat Keagamaan Papua. Rangkaian kegiatan ini dimeriahkan dengan senam dan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba peringatan HUT RI ke77. (Za/Is/Zul/Her/Ran)

Postingan populer dari blog ini

Musorma harus Menghasilkan Pemimpin yang Memiliki Integritas

IAIN Fattahul Muluk Papua Raih Akreditasi B dari BAN-PT