Program MBKM: Prodi di FEBI Gelar Pertukaran Mahasiswa dengan Prodi TBI
(iainfmpapua.ac.id) – Program Studi Perbankan Syariah dan
Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam bersama Program Studi Tadris
Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah melaksanakan program pertukaran mahasiswa
dalam lingkup internal kampus, di ruang kuliah Institut Agama Islam Negeri
(IAIN) Fattahul Muluk Papua, 1 Oktober 2024.
Ketua Prodi
Perbankan Syariah Fachrudin Fiqry Affandy, M.E menuturkan bahwa kegiatan ini
merupakan bagian dari pelaksanaan program merdeka belajar kampus merdeka
(MBKM). “Ini merupakan bentuk dari pengembangan pendidikan perguruan tinggi
yang mengharuskan mahasiswa belajar di luar prodi, baik dalam bentuk magang
maupun pertukaran mahasiswa,” ujarnya kepada tim Humas, 7 Oktober 2024.
Menurutnya, program ini akan memberikan pengetahuan dan pengalaman baru belajar
mahasiswa. “Mahasiswa diberi kesempatan untuk belajar di luar prodi guna
memberikan pengetahuan dan pengalaman belajar yang menyenangkan, sehingga
mahasiswa tidak merasa bosan,” tuturnya.
Dihubungi
terpisah, Ketua Prodi TBI, Rahmawansyah, M.Pd berharap program ini dapat
memberikan ilmu baru serta suasana belajar yang baru bagi mahasiswa masing-masing
prodi. “Kami meyakini bahwa segala hal yang inovatif akan meningkatkan motivasi
belajar mahasiswa,” imbuhnya.
Salah satu
mahasiswa Prodi Perbankan Syariah, Wahyu Hasan menuturkan antusiasmenya dalam
mengikuti program pertukaran mahasiswa ini. “Saya merasa senang karena memiliki
kesempatan belajar bersama teman-teman baru dari prodi lain,” terangnya. Wahyu
juga menyampaikan, ia bersama teman-temannya menerima materi perkuliahan
terkait English for Bank and Finance. “Alhamdulillah kami dapat
menyesuaikan dan bisa mengikuti perkuliahan dengan baik,” ujarnya.
Program
pertukaran mahasiswa ini akan dilaksanakan selama satu semester dan diikuti
oleh mahasiswa semester V dari masing-masing prodi. (Za/Is//Her)