YBM PLN Pesankan Beasiswa Digunakan Dengan Tepat
(iainfmpapua.ac.id) – Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN menyampaikan
pesan agar para mahasiswa menggunakan beasiswa secara tepat. Dewan Pengawas
Syariah YBM PLN, Prof. Dr. H. Muhammad
Amin Suma, MH, MM memaparkan hal ini dalam ‘Pembinaan Beasiswa Cahaya
Pintar’ kepada mahasiswa penerima program beasiswa YBM PLN di Masjid Kampus Institut
Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, Jalan Merah Putih, Buper Waena,
Kota Jayapura, 19 Januari 2022.
“Manfaatkan beasiswa sebaik mungkin, jangan
pergunakan untuk hal-hal yang tidak tepat karena beasiswa ini bersumber dan
dikembangkan dengan profesional oleh orang-orang yang bersih agar bisa diterima
oleh orang-orang yang bersih juga, jika proses dan niatnya baik Insya Allah
akan jadi berkah,” terangnya.
Prof Dr Muhammad Amin, MA |
Pihaknya memprioritaskan anak-anak
yang menempuh pendidikan wajib belajar 12 tahun serta pendidikan lanjutan S1 sebagai penerima beasiswa. “YBM PLN ingin
memanfaatkan dana yang diperoleh agar tepat sasaran,” ujarnya. Hal ini didasari dengan
pertimbangan masih banyaknya anak-anak yang putus sekolah dan tidak bisa
menyelesaikan pendidikan dasar dan lanjutan. “Hal tersebut sinkron dengan tagline program
beasiswa yakni Cahaya Pintar untuk memberikan penerangan kepada generasi muda,”
imbuh Guru besar
UIN Jakarta ini.
Di sisi lain, penulis buku ini
juga menerangkan pentingnya pemanfaatan Alquran dalam kehidupan sehari-hari,
khususnya sebagai mahasiswa. “Alquran merupakan buku segala teori karena di
dalamnya merujuk pada bidang keilmuan apa saja, karenanya saat membaca Alquran
jangan hanya menghafalnya namun pahami juga makna dan tafsiran-tafsirannya,”
jelasnya. Mahasiswa tidak hanya diminta untuk mendengar dan membaca saja namun
juga mempraktekkannya.
Dr H Musa Rumbaru, MH |
Wakil
Rektor II, Dr. H. Musa Rumbaru, S.H, M.H berpesan agar mahasiswa penerima beasiswa dapat terus mengikuti program yang
dikembangkan oleh YBM PLN. “Untuk bekal kehidupan kita harus diisi dengan ilmu
pengetahuan dan ilmu keimanan, orang berilmu namun tidak beriman tidak akan
sehebat orang yang berilmu dan beriman, karenanya, milikilah keduanya,”
pungkasnya.
Kegiatan yang digelar YBM PLN Unit Wilayah
Papua dan Papua Barat ini dihadiri para pejabat dan mahasiswa penerima beasiswa
YBM {LN IAIN Fattahul Muluk Papua. (Za/Is/Zul/Her/Ran)