Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2023

Workshop Penguatan Mahasiswa : Jaga Sikap Moderasi

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)  – Mahasiswa harus menjaga sikap moderasi saat melaksanakan kegiatan di masyarakat. Dekan Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua Dr. Zulihi, M.Ag menyampaikan hal ini dalam ‘Workshop Penguatan Mahasiswa, Penyusunan Tugas Akhir dengan Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitaf’ di Aula Kampus, Jalan. Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 19 Januari 2023.   “Saat turun lapangan untuk melakukan penelitian terapkan juga etika moral yang berbasis moderasi, karena kalian akan ditempatkan di berbagai sekolah,” jelasnya. Zulihi mengingatkan pentingnya bersikap toleran khususnya di sekolah-sekolah umum. “Anda akan bertemu dengan berbagai macam orang yang memiliki latar belakang agama dan budaya yang berbeda,” tuturnya. Zulihi berharap kegiatan ini dapat bermanfaat serta membantu mahasiswa dalam penyusunan tugas akhir sehingga mendapatkan hasil terbaik. “Kalian harus gesit dan cekatan berkonsultasi dengan kaprodi maupun dosen pembimbing t

Penandatanganan MoU: Bursa Efek Tidak Ragu Lulusan IAIN Papua

Gambar
Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Papua tidak meragukan kemampuan para lulusan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua. Kepala Kantor BEI Papua Kresna Aditya menyampaikan hal ini dalam sambutan acara penandatanganan Nota Kesepahaman antara IAIN Fattahul Muluk Papua dengan PT. Bursa Efek Indonesia, PT. Bank Muamalat Cabang Jayapura dan Bank Wakaf Mikro Honai Sejahtera Papua di aula kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 18 Januari 2023. Pihaknya mengapresiasi mahasiswa dan lulusan IAIN Fattahul Muluk Papua yang berminat mempelajari dan terjun ke dunia pasar modal. “Kami tidak lagi meragukan lulusan IAIN Fattahul Muluk Papua, sehingga kami dengan terbuka menerima setiap mahasiswa yang ingin magang ataupun alumni yang ingin berkarir di dunia pasar modal di tanah Papua,” pungkasnya. Kresna menyampaikan bahwa perpanjangan kerjasama ini untuk menghadirkan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia yang turut membantu mengenalkan dan mengedukasi masyarakat, khus

Pelantikan Pejabat : SDM Harus Kontribusi Tingkatkan Kualitas Akademik

Gambar
(iainfmpapua.ac.id)  – Sumber Daya Manusia (SDM) di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan kualitas akademik di kampus maupun di masyarakat. Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua, Dr. H. Marwan Sileuw, M.Pd memaparkan hal ini dalam sambutannya pada acara pelantikan pejabat di Aula Kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 17 Januari 2023. “Saya sangat mengapresiasi para dosen dan pegawai yang telah berjuang melanjutkan studi untuk meningkatkan kualitas SDM di kampus ini,” ujarnya. Menurutnya, para dosen yang telah kembali bertugas dipercayakan untuk mengemban amanah dalam membimbing peningkatan kualitas akademik dan non akademik mahasiswa. “Salah satunya dapat membina mahasiswa/i dalam menghafal Al-Qur’an agar bisa dipersiapkan untuk ajang lomba PESONA nasional ke depannya,” jelasnya. Selain untuk meningkatkan kualitas akademik kampus, para pegawai dapat menjadi bagian dari SDM yang dapat meningatkan kualitas ke

Asesmen Lapangan PGMI: Upaya Hadirkan Pendidikan Standar Nasional

Gambar
  Kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua terus berupaya untuk menghadirkan pendidikan yang berkualitas dan berstandar nasional. Wakil Rektor I IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Talabudin Umkabu, M.Pd menyampaikan hal ini dalam sambutan pada pembukaan kegiatan ‘Assesmen Lapangan Akreditasi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Tarbiyah IAIN Fattahul Muluk Papua’ di Gedung Aula Fakultas Tarbiyah, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 12 Januari 2023.  “Salah satunya dengan kegiatan akreditasi Program Studi seperti ini,” tegasnya. Menurutya, kelayakan suatu instansi dalam penyelenggaraan pendidikan dapat dilihat melalui akreditasinya, “Akreditasi merupakan salah satu indikator yang mengukur kualitas suatu program studi maupun perguruan tinggi,”ucapnya. Ia menambahkan, akreditasi suatu program studi juga menjadi nilai jual suatu perguruan tinggi. “Era 4.0 membawa dampak pada adanya persaingan antar peguruan tinggi, dan akreditasi

Pascasarjana IAIN Papua Yudisium Mahasiswa Hukum Keluarga Islam

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id)   – Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar ‘Yudisium Program Pascasarjana, Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) – Angkatan I’ di salah satu hotel di Jayapura, 10 Januari 2023. Dalam sambutannya, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua, Dr.H. Marwan Sileuw, M.Pd menyampaikan bahwa pihaknya mengapresiasi yudisium angkatan pertama Prodi HKI. “Kita sekarang memiliki alumni angkatan pertama,” ujarnya. Menurutnya, alumi sangat berperan penting dalam menunjang akreditasi prodi. “Karena syarat untuk melakukan proses akreditasi adalah memiliki aset alumni, sehingga jika nanti prodi telah memiliki akreditasi maka eksistensinya lebih dikenal oleh masyarakat luas,” terangnya. Di sisi lain, para alumni pascasarjana juga sudah terkoordinir di bawah Ikatan Keluarga Alumni (IKA) PPs. “Hal ini memudahkan para alumni untuk tetap berkontribusi dalam membuat program-program yang membawa nama baik kampus dan almamater,” imbuhnya. Rektor jug

Apel Pagi: Rektor Dorong Unit Segera Serap Anggaran

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id) – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag., M.Pd mendorong seluruh pimpinan unit untuk dapat menyerap anggaran dengan maksimal. “Usahakan dalam 7 bulan sudah bisa menyerap 70 persen,” ucapnya dalam amanat apel pagi, di halaman Gedung Rektorat kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 9 Januari 2023. Rektor mengingatkan agar para pimpinan unit melaksanakan program kerja sesuai yang yang telah ditetapkan berdasarkan peraturan yang berlaku. “DIPA atau anggaran yang sudah diberikan tentu bukan harga mati, kiranya dapat disesuaikan dengan kebutuhan kampus secara bersama-sama untuk kemajuan bersama,” paparnya. Pihaknya juga mengingatkan kepada seluruh pimpinan fakultas bahwa anggaran yang didapatkan setiap fakultas didasarkan pada jumlah mahasiswa. “Dan jangan lupa, ada kewenangan dan pengawasan terhadap anggaran yang telah diserahkan sehingga harus dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” jelasnya. Jika dalam w

Pimpinan Unit Teken Perkin Dengan Rektor IAIN Papua

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id)   –  Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Penandatanganan Perjanjanjian Kinerja antara Pimpinan Unit Kerja dengan Rektor, di aula kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 9 Januari 2023. Rektor IAIN Fattahul Muluk papua, Dr. H. Marwan Sileuw, M.Pd menyampaikan bahwa setelah penandatanganan kinerja ini, masing-masing unit harus bisa segera berkoordinasi melaksanakan langkah-langkah lanjutan. “Kemudian dalam membuat program kegiatan juga berkoordinasi dengan para pimpinan agar tidak terjadi kegiatan yang bersamaan di hari yang sama,” ujarnya. Selain itu, anggaran yang nanti diserahkan pada setiap unit baik itu fakultas maupun lembaga harus dipergunakan secara maksimal. “Serta dapat bekerja sesuai dengan peraturan yang berlaku,” imbuhnya. Sebelumnya, Kepala Biro (Karo) Administrasi Umum, Akademik dan Kerjasama, Dr. Basman, M.Ag memaparkan bahwa dalam dokumen perencanaan terdapat perubahan atau revisi untuk menyelaraskan deng

Peringatan HAB 77 : Rektor IAIN Papua Pimpin Ziarah Dan Tabur Bunga Di TMP

Gambar
  (iainfmpapua.ac.id)   –  Jajaran Aparatur Sipil Negara Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua mengikuti upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Trikora Jayapura, 2 Januari 2023. Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kementerian Agama Republik Indonesia yang digelar bersama jajaran ASN Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Papua. Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua, Dr. H. Marwan Sileuw, M.Pd menyampaikan bahwa HAB ini merupakan momentum untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa. “Karenanya untuk menghormati jasa para pahlawan, hal yang bisa kita lakukan salah satunya adalah dengan meningkatkan kinerja kita di satuan kerja masing-masing,” ujarnya usai memimpin penghormatan dan tabur bunga. Di sisi lain, lanjutnya, dalam momentum peringatan HAB ini, nilai-nilai moderasi beragama juga harus ditanamkan pada mahasiswa di perguruan tinggi dalam berbagai kegiatan pengabdian