Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2019

Rektor: Kita Harus Mampu Mengelola Keberagaman

Gambar
(Jayapura,  30 September 2019) – “Kita harus mampu mengelola keberagaman,” ujar Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag, M.Si menanggapi konflik yang terjadi di sejumlah daerah di Papua. Menurutnya, konflik yang terjadi di Kota Wamena Kabupaten Jayawijaya Papua bukan merupakan konflik SARA. “Namun ini adalah akumulasi dari berbagai peristiwa yang terjadi sebelumnya, dimana membutuhkan kemampuan dari setiap elemen masyarakat untuk mengelola keragaman,” tegasnya. Mengatur masyarakat yang majemuk harus dilakukan melalui riset kebijakan yang mendalam agar dapat melahirkan kebijakan pola asimilasi terhadap penguatan pranata sosial dalam masyarakat, khususnya di bagian timur nusantara. “Di bagian timur Indonesia ini iklim tropisnya sangat menantang, sehingga masyarakat sensitive terhadap simbol-simbol budaya, politik dan ekonomi,” ucapnya. Rektor mengatakan, rekonstruksi pasca kerusuhan di Wamena harus diprioritaskan. Rektor IAIN FM

Program Pascasarjana IAIN FM Papua Gelar Kuliah Tamu Bersama Dosen UMY

Gambar
Suasana Kuliah Tamu bersama Dr Zuli Qodir (Jayapura, 28 September 2019) – Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Kuliah Tamu mahasiswa Semester 1 bersama Narasumber Dr. Zuli Qodir, M.Ag dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Sabtu 28 September 2019 di ruang Program Pascasarjana, Jalan Merah Putih Buper Waena, Kota Jayapura. Direktur Program Pascasarjana IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Husnul Yaqin, MH mengatakan, kuliah tamu ini bertujuan menambah wawasan mengenai tatacara penulisan jurnal ilmiah di kalangan mahasiswa Pascasarjana. “Selain itu, dosen tamu juga memberi penekanan apa saja pentingnya studi Magister S2 sesuai latar belakang pendidikan dan profesi mahasiswa masing-masing,” ujarnya kepada Tim Humas IAIN Fattahul Muluk Papua. Dalam kuliahnya, Zuli Qodir menyampaikan tentang beberapa kewajiban mahasiswa Pascasarjana seperti pembuiatan publikasi karya ilmiah. Karya ilmiah tersebut nantinya akan dimasukkan

Tampilkan Inovasi, Mahasiswa KKN IAIN FM Papua Kreasikan Produk Teh Pinang dan Tepung Hopuru

Gambar
(Jayapura,  19 September 2019) – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan II Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua membuat kreasi produk Teh Pinang dan Tepung Hopuru di lokasi KKN Kampung Sabron Sari, Kertosari Kabupaten Jayapura. Jukri Baharudin, salah satu penanggungjawab program kerja yang terlibat dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa awalnya mereka melakukan penyuluhan kewirausahaan ‘Ekonomi Kreatif’ kepada masyarakat dan memunculkan ide pembuatan teh pinang serta tepung betatas. Tim KKN Kertosari “Ide kami dapatkan dari observasi lingkungan tempat kami KKN dan masukan dari warga, dengan dibantu senior kami untuk mewujudkannya,” tuturnya kepada Tim Humas IAIN Fattahul Muluk Papua 19 September 2019. KKN yang dilaksanakan dari tanggal 19 Juli sampai dengan 29 Agustus 2019 ini memunculkan program di bidang Kesejahteraan Masyarakat. Menurut Jukri, apa yang mereka lakukan adalah bentuk pengabdian kepada masyarakat. “Kami berupaya mengedukasi m

Jukri, Jumardin, dan Alan Siap Kejar Prestasi di Festival Bidikmisi Nasional

Gambar
(Jayapura, 18 September 2019) – Tiga mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua siap berlaga di ajang lomba Festival Bidikmisi Nasional 2019 yang akan digelar di Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar pada tanggal 8 Oktober 2019 mendatang. Alan, Jukri, dan Jumardin Jukri Baharuddin dari Program Studi Perbankan Syariah, Jumardin dari Program Studi Ekonomi Syariah, dan Masaalah Marasabessy dari Program Studi Perbankan Syariah menyatakan siap mengejar prestasi terbaik dalam ajang yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Bidikmisi (HIMABIM) UIN Makassar tersebut. “Saya mewakili tim Debat dengan tema ‘Fintect Sebagai Sarana Pengelolaan Bidikmisi Mahasiswa’,” ujar Jukri kepada Tim Humas IAIN FM Papua, 18 September 2019. Sebagai ketua tim, ia sudah melakukan beberapa persiapan seperti mencari referensi online terkait lomba debat serta bertukar pengalaman dengan rekan mahasiswa dari universitas lain.  “Kami juga menjad

Ringankan Beban Ibu, Pras Kuliah Sambil Jual Nasi Kuning

Gambar
(Jayapura, 18 September 2019) – Dwi Prasetyo, mahasiswa Program Studi Perbankan Syariah Semester III IAIN Fattahul Muluk Papua menjalani kuliah sambil bekerja dengan menjual nasi kuning. “Saya mengerjakan usaha ini untuk meringankan beban ibu saya,” ujar Pras, panggilan akrabnya, saat ditemui Tim Humas IAIN Fattahul Muluk Papua di kampus, Buper Waena Jayapura, 18 September 2019. Prasetyo (depan, kedua dari kiri) bersama teman kuliah di Perbankan Syariah – Foto IST Pras mengaku ingin belajar hidup mandiri dan tidak terus bergantung kepada orang tua, terlebih sejak ayahnya meninggal dunia  5 tahun yang lalu. Anak bungsu dari dua bersaudara ini mulai berjualan nasi kuning semenjak semester satu. Di awal aktifitas jualannya, Pras mengaku bahwa ibunyalah yang memasak dan mengajarinya membuat nasi kuning tersebut. “Tapi karena ibu saya tidak setiap hari bisa bertemu di rumah kos, jadi akhirnya saya memutuskan untuk belajar memasak dari ibu,” ucapnya. Saat ini, ia sudah bisa

Video Sosialisasi Tim Perpustakaan IAIN Fattahul Muluk Papua

Gambar
Tim Perpustakaan IAIN Fattahul Muluk Papua melakukan Sosialisasi Perpustakaan Kemitraan kepada SIswa SMA/MA di Jayapura, 13 s.d. 16 September 2019

Sosialisasi Kemitraan: Perpustakaan IAIN FM Papua ‘Tak Ingin Sendiri’

Gambar
(Jayapura, 16 September 2019) – Perpustakaan IAIN Fattahul Muluk Papua tidak ingin sendirian dalam memanfaatkan teknologi di bidang pustaka. Kepala Perpustakaan IAIN Fattahul Muluk Papua Agung Budiono, S.Sos, M.Pd mengutarakan hal ini dalam sambutan pembukaan kegiatan Sosialisasi Perpustakaan Kemitraan pada Siswa SMU se-Kota Jayapura di Ruang Perpustakaan SMU Muhammadiyah Abepura, 13 September 2019. Pemberian buku dari Kepala Perpustakaan IAIN FM Papua ke Kepala Sekolah SMU Muhammadiyah, MA Darul Maarif, dan MA YAPNI Muara Tami “Perpustakaan kami telah memanfaatkan teknologi digital dalam pengelolaannya, dan kami tidak ingin sendirian dalam memanfaatkan hal  ini, maka kami melakukan sosialisasi ke adik-adik,” ujarnya di depan para siswa dan guru. Beberapa teknologi informasi yang telah diterapkan diantaranya adalah Aplikasi SLIMS yang membuat pemustaka dapat mencari bahan pustaka dengan lebih mudah. “Ada lebih dari 14 ribu koleksi buku kami, jadi supaya mudah cara mencar

Apel KORPRI, Warek II Himbau ASN Galakkan PHBS

Gambar
Warek II IAIN FM Papua Dr. H. Musa Rumbaru, SH, MH (Jayapura, 17 September 2019) – Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Wakil Rektor (Warek) II Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua Dr. H. Musa Rumbaru, SH, MH menegaskan hal ini dalam apel Korps Pegawai RI (KORPRI), di halaman Rektorat kampus IAIN Fattahul Muluk Papua, Buper Waena Kota Jayapura, 17 September 2019. Suasana Apel KORPRI “PHBS ini penting dikerjakan seiring dengan disiplin pegawai dalam bertugas,” paparnya. ASN dituntut untuk disiplin pada aturan yang berlaku, karena aturan dibuat untuk mengatur ketertiban.  “Salah satunya harus memasukkan unsur taqwa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelasnya. Menurutnya, setiap ASN yang akan dilantik menjadi pejabat harus melakukan ikrar atau sumpah jabatan agar dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya dan selalu memiliki unsur religius. “Unsur religius yang dapat dipraktekkan salah s

Video Perpustakaan IAIN FM Papua - Akses dan Fasilitas

Gambar
Akses dan Fasilitas ke Perpustakaan IAIN Fattahul Muluk Papua - Jl. Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura

Program Pascasarjana IAIN FM Papua Gelar PBAK

Gambar
(Jayapura, 10 September 2019) – Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar kegiatan  Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) bagi mahasiswa baru tahun akademik 2019/2020 di Gedung Pascasarjana, Kampus Buper Waena Kota Jayapura, 10 September 2019. Mahasiswa baru Program Pascasarjana menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum acara dimulai Saat membuka PBAK, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag, M.Si mengingatkan pentingnya peran mahasiswa dalam membuat karya tulis yang berbobot. “Sejak awal matrikulasi, anda harus sudah berpikir untuk mulai menulis dan membuat karya ilmiah sesuai dengan standar akademik yang berlaku,” terangnya. Penyusunan karya tulis ini menjadi penting, agar para mahasiswa pascasarjana dapat membuat inovasi atau hal-hal yang baru dalam bidang pendidikan yang digeluti. “Tentu saja ini harus ada arahan dari dosen-dosen pascasarjana sehingga karya tulis anda menjadi menarik dan d

Mahasiswa PKL Harus Siap Berperan sebagai Multitalent

Gambar
(Jayapura, 10 September 2019) – Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua harus siap berperan menjadi mahasiswa yang multitalenta. Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag, M.Si menegaskan hal ini dalam Pembekalan Praktek Kerja Lapangan (PKL) mahasiswa Fakultas Syariah, di Aula Kampus Buper Waena Kota Jayapura, 10 September 2019. “Multitalenta ini maksudnya agar saudara saat terjun di masyarakat harus bisa melakukan apa saja yang ditugaskan atau diperintahkan oleh Pamong dan Pembimbing PKL,” jelasnya. Rektor meminta para mahasiswa PKL tidak lagi bingung dengan apa yang akan dilakukan saat sudah di tempat kerja. “Karena itu, anda harus mengikuti pembekalan dengan tuntas dan lengkap agar tidak ada materi yang terlewat dalam menunjang kegiatan PKL nanti,” ujarnya. Kondisi multitalent ini diperlukan agar mahasiswa dapat segera beradaptasi dalam lingkungan praktek kerja di berbagai tempat yang dituju. “Saat ini sedang masa-masa transisi

BI Siapkan Beasiswa Satu Juta Rupiah per-Bulan bagi Mahasiswa IAIN FM Papua

Gambar
(Jayapura, 10 September 2019) – Bank Indonesia menyiapkan beasiswa senilai satu juta rupiah per bulan bagi Mahasiswa IAIN Fattahul Muluk Papua. Manager Fungsi Koordinasi dan Komunikasi Kebijakan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Papua Galih Budi Utomo menjelaskan hal ini dalam Sosialisasi Program Beasiswa BI di Gedung Kuliah Terpadu, Kampus IAIN Fattahul Muluk Papua, Buper Waena Kota Jayapura, 10 September 2019. “Akan ada 50 beasiswa reguler bagi adik-adik mahasiswa yang memenuhi kriteria, sehingga dalam satu tahun akan mendapatkan Rp 12 juta rupiah,” ujarnya. Manager Fungsi Koordinasi dan Komunikasi Kebijakan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Papua Galih Budi Utomo memberikan materi Ia mengatakan, penerima beasiswa dapat memperoleh beasiswa pada periode berikutnya sepanjang memenuhi persyaratan yang ditetapkan. “Ada syarat seperti IPK minimal 3,00 dari skala 4, kemudian ada surat keterangan yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan, dan lain-lain,” tuturnya. Galih menegaskan, Bank

Video Kunjungan SD Juara Al Hikmah – Outing Class – IAIN Fattahul Muluk Papua

Gambar
SD 'Juara' Al Hikmah Tanah Hitam Kota Jayapura - Outing Class ke kampus IAIN Fattahul Muluk Papua di Buper Waena Kota Jayapura, 29 Agustus 2019