Pembekalan PKL FEBI, Mahasiswa Dilatih Aktif Berkomunikasi


 


(iainfmpapua.ac.id) –  Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua berupaya melatih para mahasiswa aktif dalam berkomunikasi dalam rangkaian Praktik Kerja Lapangan (PKL).

Dekan FEBI menyematkan tanda peserta

“Pembekalan ini merupakan tahapan dimana peserta PKL akan diberikan pemahaman materi dan juga beberapa instrumen sehingga nanti saat melakukan PKL bisa diimplementasikan dengan profesional,” ujar Dekan FEBI Dr. M. Anang Firdaus, M.Fil.I saat memberikan sambutan dalam Pembekalan PKL mahasiswa FEBI di Aula Kampus, Jalan Merah Putih Buper Waena, Kota Jayapura, 23 September 2021.

Ia menyampaikan, cara penempatan mahasiswa PKL di FEBI tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. “Sebelumnya, pihak fakultas yang akan melakukan survei dan komunikasi dan kerjasama dengan tempat-tempat yang akan dijadikan tempat PKL, namun saat ini diubah sistematikanya, di mana memberikan kepercayaan kepada mahasiswa untuk mencari tempat yang ingin dijadikan tempat PKL dengan estimasi waktu 2 minggu,” paparnya. Setelah itu, pihak Fakultas akan menyeleksi tempat yang sesuai dan dapat diajak bekerjasama lebih lanjut.

Karo AUAK Dr H Moh Junaidin, MA menyematkan tanda peserta

“Hal itu guna melatih keaktifan mahasiswa dalam berkomunikasi, sehingga saat terjun langsung melaksanakan PKL bisa dilakukan secara profesional,” jelasnya.

Dekan meminta kepada mahasiswa untuk berkonsultasi dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) mengenai berbagai hal sebelum terjun PKL. “DPL agar bisa menjalin komunikasi dengan para mahasiswanya lebih intens,” paparnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Biro (Karo) Administrasi Umum, Akademik dan Kerjasama IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Moh. Junaidin, MA menyampaikan bahwa mahasiswa harus memanfaatkan moment PKL sebaik-baiknya. “Di PKL ini anda akan dihadapkan pada lapangan kerja, anda akan mengenal bagaimana strategi bekerja, dimana skill anda sangat berperan penting pada dunia kerja,” ujarnya mewakili Rektor. Harapannya, PKL ini membuat mahasiswa menunjukkan kemampuan dan networking. “Tantangan di depan anda sangat kompleks, jika anda tidak punya skill dan kemampuan maka akan tergilas oleh jaman,” jelasnya. Karo memuji beberapa alumni FEBI yang telah berkecimpung di dunia perbankan sebagai bukti dari penerapan ilmu yang telah didapatkan.

Ketua Panitia PKL, Nani Hanifah, M.Si melaporkan peserta PKL tahun ini berjumlah 56 mahasiswa, yang terdiri dari 30 mahasiswa Prodi Perbankan Syariah dan 26 mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah. “Mereka akan PKL di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, dan Kabupaten Keerom,” tuturnya.

Pembekalan PKL dengan tema Membentuk Pribadi Mahasiswa yang Profesional dan Visioner ini juga menghadirkan pemateri Aulia Rahman B, S.E., M.Si dari UIN Aladudin Makassar dengan materi Penguatan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) Melalui Kegiatan PKL’.

Pembukaan kegiatan ini dihadiri oleh para pejabat, perwakilan dosen dan staff di lingkungan IAIN Fattahul Muluk Papua dengan penerapan protokol kesehatan. (Za/Is/Zul/Her/Ran)

Postingan populer dari blog ini

Musorma harus Menghasilkan Pemimpin yang Memiliki Integritas

Mubes UKM Pencak Silat : Buat Gebrakan ke Publik

KPPN Award : IAIN FM Papua Terima Dua Penghargaan Sekaligus