Rangkaian FEBI FEST: FEBI IAIN Papua Gelar Turnamen E-Sport

 

(iainfmpapua.ac.id) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar turnamen e-Sport pertama kali dalam rangkaian FEBI FEST di aula kampus, Jalan Merah Putih Buper Waena, Kota Jayapura, 11 Maret 2023.

“Mari enjoy mengikuti turnament ini, mari berbahagia bersama berlomba bertemu teman dari sekolah dan kampus lain,” ujar Dekan FEBI Dr. M. Anang Firdaus, M.Fil.I dalam sambutan pembukaan kegiatan ini. Menurutnya, olahraga elektronik ini merupakan ajang silaturahim dan sosialisasi kampus IAIN Fattahul Muluk Papua kepada khalayak umum, khususnya pelajar SMA dan mahasiswa di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, dan Kabupaten Keerom. “Alhamdulillah antusiasmenya luar biasa, semoga hal ini bisa terus berlanjut dan lebih meningkat dalam kegiatan serupa, serta berdampak pada peningkatan penerimaan mahasiswa kita ke depan,” urainya.

Ketua panitia tournament e-sport Abdul Karman, MM menyebutkan bahwa turnamen ini sebagai bagian dari Festival FEBI 2023. “Acara ini bukan untuk mencari siapa yang paling hebat, memang kita butuh juara, tapi tujuan utamanya silaturahmi antar sekolah dan kampus,” ucapnya.

E-Sport tournamen ini, lanjutnya, adalah kegiatan untuk mewadahi bakat dan minat para generasi Z agar tersalurkan secara positif. “Selain itu tournament ini sebagai ajang silaturrahmi antara para player Mobile Legend dari kalangan siswa SMA sederajat dan para mahasiswa,” paparnya. Kegiatan ini diikuti 3 Perguruan Tinggi di wilayah Jayapura dan 12 SMA sederajat dari Kota Jayapura, Kab. Jayapura dan Kab. Keerom. “Hakikatnya adalah agar IAIN Fattahul Muluk terus dikenal dan diminati, bukan hanya sebagai perguruan tinggi berbasis keagamaan, namun juga dapat mewadahi minat dan bakat para mahasiswa melalui kegiatan ekstrakurikuler seperti FEBI FESTIVAL,” terangnya. Pihaknya berterimakasih kepada seluruh stake holder, sponsor, dan pihak kampus yang mendukung kegiatan ini.

Wakil Rektor III IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. Suparto Iribaram, MA mengapresiasi kegiatan e-sport ini. “Lomba ini sudah banyak dimainkan secara nasional, ini kesempatan bagi kita untuk menarik simpati calon mahasiswa ke kampus kita,” jelasnya. Menurutnya, ajang ini dapat memacu semangat siswa dan mahasiswa untuk mengikuti berbagai event skala nasional, bahkan internasional. Olahraga elektronik atau e-sport adalah kompetisi permainan video pemain jamak (multi player) yang sudah dilombakan pada event internasional. Tournament E-sport di IAIN Fattahul Muluk Papua diikuti sekitar 150 orang yang terdiri dari 32 tim dengan 5 orang pemain pada setiap timnya. Babak final akan dilangsungkan tanggal 12 Maret 2023 di tempat yang sama. (*)

Postingan populer dari blog ini

Musorma harus Menghasilkan Pemimpin yang Memiliki Integritas

Mubes UKM Pencak Silat : Buat Gebrakan ke Publik

KPPN Award : IAIN FM Papua Terima Dua Penghargaan Sekaligus